Anaïs Nin said....

"The role of a writer is not to say what we all can say, but what we are unable to say"

Selasa, 16 Maret 2010

penggalangan dana untuk sasa

beberapa hari yang lalu, saya mendapat kabar dari facebook mengenai:

Penggalangan dana untuk sasa

Elisabeth Niken Sasanti yang sering dipanggil Sasa, adalah mahasiswi SMU Negeri 3 Bandung 2004, FK UI angkatan 2004, yang saat ini sedang dirawat di ICU Singapore General Hospital.

Dia telah dirawat sebelumnya selama 1 bulan di RS Borromeus Bandung, dengan keluhan demam dan sesak yang tak kunjung membaik dengan diagnosis awal SLE (Lupus). Karena keluhannya tidak membaik, akhirnya Sasa diterbangkan ke Singapura masih dalam keadaan sesak dengan efusi pleura (penumpukan cairan di rongga paru), penurunan fungsi hati dan fungsi ginjal.

Hari jumat malam tanggal 5 Maret 2010, Sasa mengalami gagal nafas karena perdarahan paru, saat ini masih dalam perawatan ICU dengan alat bantuan napas (ventilator), menjalani terapi plasma faresis dan cuci darah.

Tak ada yang menyangka kondisi saudari kami ini sampai seperti ini. Sasa dikenal sebagai sosok yang supel, aktif baik di badan kemahasiswaan maupun dalam angkatan. Sasa juga merupakan orang yang selalu mau berkorban untuk orang lain, dan selalu ada untuk teman-temannya.

Pertanyaannya saat ini, adakah peran kita untuk Sasa? Tentu saja ada
SMUN 3 Bandung angkatan 2004 bersama-sama dengan FKUI 2004 akan menggalang dana sebanyak-banyaknya untuk membantu biaya keluarga yang harus membayar biaya ICU yang cukup mahal. Tentunya dengan kode kesejawatan, dan juga empati yang telah ditanam di diri kita sejak awal merupakan modal kita bersama untuk menggalang dana. Mari, kita sumbang dana sebagai rasa kasih kita kepada Sasa, dengan tidak lupa untuk selalu berdoa, bahwa hidup merupakan anugerah Yang Maha Kuasa

Tolong sebarkan pada teman yang lain.

-wassalam-
ya Allah...
saya kaget sekali mendengar berita ini. walau saya tidak mengenal nya dengan akrab tetapi sebagai teman seangkatan dan teman sejawat, saya sungguh sangat bersimpati.dan mengharapkan kesembuhannya. kalian pasti bertanya mengapa saya tidak begitu mengenal dia saat SMA?? anggap saja kalau saya kurang gaul waktu SMA, tetapi memang jumlah kami satu angkatan memang cukup banyak, hampir 500 siswa. kemungkinan sekelas dengan semuanya pasti sangat mustahil. seinget saya, saya kenal sasa saat bimbel.

yang saya ingat dia selalu dikepang dua, memakai kacamata, dan pintar.

dan dari berita ini juga,saya tau kalau sasa juga kuliah di fakultas kedokteran. dan sedang koass juga seperti saya.

sekilas info:

Dalam keadaan normal, sistem kekebalan berfungsi mengendalikan pertahanan tubuh dalam melawan infeksi.Pada lupus dan penyakit autoimun lainnya, sistem pertahanan tubuh ini berbalik melawan tubuh, dimana antibodi yang dihasilkan menyerang sel tubuhnya sendiri. Antibodi ini menyerang sel darah, organ dan jaringan tubuh, sehingga terjadi penyakit menahun. 

saya berdoa yang terbaik untuk sasa. dan berharap support yang diberikan oleh teman-teman seangkatan, dan orang yang bersimpati kepadanya, dapat meringankan bebannya. yang punya uang berlebih bisa menyumbangkan uangnya untuk teman kita sasa

2 komentar:

  1. hanya doa yg bs gw beri..
    semoga Sasa dapat pulih kembali...

    BalasHapus
  2. innalillahi wainnailahi rojiun

    teman kita sasa,telah berpulang ke sisi tuhan YME, hari ini pukul 9.50

    semoga amal ibadahnya diterima disisinya

    BalasHapus